Seni teater merupakan istilah lain dari drama. Dalam pengertian yang lebih luas teater adalah proses pemilihan teks atau naskah, penafsiran, penggarapan, penyajian, pementasan dan proses pemahaman atau penikmatan dari publik atau pirsawan (pembaca, pendengar, penonton, pengamat, kritikus atau peneliti). Seni teater merupakan salah satu cabang seni yang perlu dikembangkan. Sebab seni teater dapat menciptakan dan mengembangkan karakter mahasiswa dan meningkatkan minat mahasiswa pada seni teater itu sendiri. Selain untuk meningkatkan kemampuan dalam seni peran, juga untuk melestarikan seni budaya nusantara, tentunya pada bidang seni teater.
Oleh karena itu, Himpunan Mahasiswa Prodi Kebidanan Magelang mengadakan acara Pagelaran Seni Teater Poltekkes Kemenkes Semarang Prodi Kebidanan Magelang Tahun 2023 sebagai puncak pentas setelah melakukan latihan teater rutin. Kegiatan ini bertujuan untuk menyalurkan kreatifitas dan bakat yang dimiliki mahasiswa, memberi inspirasi pada generasi mahasiswa yang akan datang, dan dapat mengambil manfaat dari kegiatan ini untuk membangun jiwa kepemimpinan, mepererat tali persaudaraan baik sesama mahasiswa maupun dengan umum, memotivasi mahasiswa untuk berprestasi, sebagai apresiasi mahasiswa terhadap karya seni, serta memberi wadah bagi siswa untuk mengekspresikan diri.
Kegiatan Pagelaran Teater 2023 ini bertemakan “Semua Manusia Memiliki Hak Untuk Hidupnya.“ dan dilaksanakan pada hari sabtu, 04 November 2023. Dengan terlaksananya program kerja Semarang Himpunan Mahasiswa Kebidanan Magelang Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Semarang ini merupakan wujud dari kreatifitas dan inovasi secara aktif dalam mengembangkan dan mengasah bakat serta minat Mahasiswa Kebidanan Magelang Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Semarang dalam kegiatan Pagelaran Teater Infus “ Semua Manusia Meliki Hak untuk Memilih Hidupnya” tujuan utamanya adalah sebagai salah satu tempat berekspresi dan penampilan bakat seni peran Mahasiswa jurusan Kebidanan Magelang.